SMK Kesehatan Aceh Nusantara
SMK KESEHATAN YPUNARA
Sabtu, 09 April 2016
PROFIL SEKOLAH
PROFIL SEKOLAH
Manajemen Pendidikan adalah suatu bentuk dukungan dalam mendukung dan memfasilitasi kegiatan pendidikan baik secara lansung maupun tidak lansung. Kegiatan pendidikan yang didukung dengan manajemen pendidikan yang baik sehingga tujuan pendidikan yang ditargetkan dapat dicapaiManajemen Pendidikan adalah suatu bentuk dukungan dalam mendukung dan memfasilitasi kegiatan pendidikan baik secara lansung maupun tidak lansung. Kegiatan pendidikan yang didukung dengan manajemen pendidikan yang baik sehingga ada beberapa tujuan pendidikan yang ditargetkan dapat dicapai.
Fungsi Pendidikan Menengah Kejuruan
Berikut ini ada beberapa aspek manajemen pendidikan pada SMK Kesehatan Aceh Nusantara, yang berfungsi sebagai berikut :
1. Meningkatkan, menghayati dan mengamalkan nilai-nilai keimanan, akhlak mulia dan kepribadian luhur.
2. Meningkatkan, menghayati dan mengamalkan nilai-nilai kebangsaan dan cinta pada tanah air.
3. Membekali peserta didik dengan ilmu pengetahuan dan kesehatan serta kecaakapan dan kejujuran pada profesi sesuai dengan kebutuhan masyarakat.
4. Menyalurkan bakat pada bidang kesehatan, kebugaran jasmani maupun prestasi, dan
5. Peningkatan kesiapan fisik dan mental untuk hidup mandiri dimasyarakat dan atau melanjutkan pendidikan kejenjang pendidikan yang lebih tinggi.
Kurikulum Pendidikan Menengah Kejuruan
Kurikulum disusun sesuai dengan jenjang pendidikan dalam kerangka Negara Kesatuan Republik Indonesia dengan memperhatikan ;
1. Peningkatan iman dan taqwa.
2. Peningkatan akhlak mulia
3. Peningkatan prestasi, minat peserta didik.
4. Keragaman potensi daerah dan dan lingkungan
5. Tuntutan pembangunan daerah dan nasional
Kurikulum Kedaerahan
Aceh merupakan daerah kekhususan dalam menjalankan syariat Islam, maka diaceh memiliki kurikulum lokal yang dinamakan kurikulum muatan lokal bagi peserta didik ditingkat SMK dengan mengajarkan Fiqih, Qur’an Hadis, Sejarah kebudayaan islam dan Akidah Ahklak.
Langganan:
Postingan (Atom)